Daftar Blog Saya

Jumat, 27 Juni 2014

TOFOGRAFI DESA KAYUARA, Kec Tulung Selapan Kab.Ogan Komering Ilir

Desa Kayuara Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir.
Kecamatan Tulung Selapan merupakan salah satu dari 18 kecamatan yang terletak di Kabupaten Ogan Komering Ilir, yang terdiri dari 22 desa dengan luas wilayah 5.853,40 km2. Secara administrasi berbatasan dengan:
·         Air Sugihan dan Selat Bangka di bagian utra
·         Cengal di bagian selatan
·         Laut Jawa dibagian timur
·         Pangkalan Lmpam di bagian barat
Sedangkan luas wilayah Desa Kayuara lebih kurang 12 km2 yang memiliki jumlah penduduk 1.298 jiwa 422 Kepala Keluarga (BPS 2012) dan terbagi menjadi 3 Dusun. Sebagian besar wilayah Desa Kayuara berupa daratan dan sebagian dataran aliran sungai (DAS) di bagian selatan desa kayuara merupakan wilayah rawa lebak yang di batasi hanya dengan aliran sungai.
Secara geografis wilayah Desa Kayuara sebelah Utara berbatasan dengan desa Penanggoan Duren sebelah selatan berbatasan dengan Desa Cambai sebelah Barat Berbatasan dengan Desa Petaling dan sebelah Selatan Berbatasan dengan Desa Pulua Beruang. Secara demografis wilayah Desa Kyuara merupakan dataran rendah yang sekitar 75% dari luas wilayah Desa Kayuara merupakan bentangan rawa dan 25 persennya merupakan daratan.
Letak Desa Kayuara berada 68 Km dari Ibu kota Provinsi Sumatera Selatan yaitu Palembang dan  80 Km dari Ibu kota Kabupaten Ogan Komering Ilir yaitu Kayu Agung serta 7 Km dari Ibu kota Kecamatan Tulung Selapan. Transportasi ke desa ini dapat dilakukan dengan jalur darat seperti mengendarai mobil atau sepeda motor, yang secara umum merupakan desa yang banyak dikelilingi kebun karet dan rawa-rawa ( tanah lebak).
Jenis tanah pada umumnya merupakan jenis aluvial (tanah lebak) dan polosik (tanah talang ). Jenis aluvial terdapat di daerah aliran sungai, dengan warnah tanah kelabu ataupun coklat, keadaan liat, berpasir, dan menjadai lembab jika kering. Tanah ini disebut juga sebagai tanah lebak dengan susunan humus yang kaya untuk pertanian, persawahan, perkebunan kelapa dan danpalawija dan budidaya ikan air tawar. Tanah aluvial jika tergenang air warnahnya menjadi kehitam-hitaman. Sementara itu, jenis palosik terdapat di daratan yang tidak tergenang air dengan tingkat kesuburan lebih rendah dari tanah lebak. Selain untuk perkebunan, daerah dengan jenis tanah ini sering dipergunakan untuk permukiman penduduk.
Desa Kayuara salah satu wilayah pedesaan yang terletak di kabupaten Ogan Komering Ilir yang secara umumnya merupakan daerah beriklim tropis, dengan perkisaran musim kemarau antara bulan Mei sampai bulan Oktober. Musim penghujan terjadi pada masa di antara bulan November sampai bulan April. Penyimpangan musim terjadi berselang tahun setahun sekali berupa musim kemarau lebih panjang dari musim hujan.
Dengan kondisi topografis seperti di atas, sejak masa lampau di tempat ini telah berkembang aneka tumbuhan terutama yang biasa terdapat di iklim tropis baik yang tumbuh secara alami maupun diusahakan termasuk tanaman obat. Sedangkan tumbuhan perkebunan adalah karet, kelapa, jambu biji, duku, durian, cempedak, nangka ,jeruk, nanas, pisang dan sebagainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar